Tuesday, March 1, 2022

Sudah tahu akun Pembelajaran belajar.id


Sudah tahu akun Pembelajaran belajar.id? Akun Pembelajaran merupakan nama akun (user ID) yang bertanda belajar.id dan kata sandi (password) yang dapat digunakan untuk mengakses berbagai aplikasi pembelajaran. akun belajar ini bisa digunakan untuk login di aplikasi google.  Akun pembelajaran bertanda belajar.id ini bisa digunakan oleh pendidik, peserta pidik dan Tenaga Kependidikan (Kepala Sekolah dan Operator Sekolah). 

Manfaat dari penggunaan akun pembelajaran ini antara lain:

  1. Memudahkan dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar
  2. Dapat digunakan untuk mengakses berbagai platform dari Kemendikbudristek
  3. Dapat menyimpan dokumen secara daring dengan ruang penyimpanan lebih aman tanpa batas
  4. Dapat mengakses dan memanfaatkan Chromebook
  5. Sebagai jalur informasi resmi dari Kemendikbudristek

untuk dapat menggunakan akun pembelajaran yang harus dilakukan adalah:
  1. Periksa ketersediaan data akun Anda di laman https://belajar.id
  2. Kirim detail informasi akun ke email pribadi 
  3. Lakukan aktivitas di laman https://mail.google.com/
Jika terjadi kendala dalam pengaktifan, bisa menghubungi operator sekolah. akun belajar.id bisa diperoleh juga melalui operator sekolah.

Sumber: https://www.belajar.id/

0 komentar: