Friday, December 31, 2021

Hanya 4 orang guru SD Kecamatan Moutong akan lanjut ke tahap 2 seleski CGP Angkatan 5



Pada rekrutmen angkatan 5 tahun ini ada tiga daerah kabupaten sasaran Pendidikan Guru Penggerak di Provinsi Sulawesi Tengah yakni Kabupaten Parigi Moutong, Kabupaten Toli Toli, dan Kabupaten Morowali Utara. Dari hasil seleksi yang dinyatakan lulus tahap 1 berjumlah 19.794 orang, dari jumlah tersebut sebanyak 218 orang dari Provinsi Sulawesi Tengah dinyatakan lulus. Jumlah tersebut terdiri dari Kabupaten Morowali Utara sebanyak 25 orang dari jenjang SD sampai SMA, Parigi Moutong sebanyak 150 orang terdiri dari jenjang TK sampai SMA dan Toli toli sebanyak 44 orang dari jenjang TK sampai SMA.


Dari jumlah 150 orang guru  Parigi Moutong yang dinyatakan lulus seleksi tahap 1, sejumlah 4 orang guru SD berasal dari Kecamatan Moutong. Mereka yang dinyatakan lulus adalah peserta yang memenuhi persyaratan kelengkapan CV, unggahan dokumen, dan esai melalui proses verifikasi dan validasi (verval) hanya berjumlah 49.815 orang.


Jumlah pendaftar untuk kecamatan Moutong guru yang melakukan pendaftaran pada seleksi tahap 1 diperkirakan lebih dari 10 orang, namun yang dinyatakan lulus hanya berjumlah 4 orang dari guru SD. Guru-guru tersbut masing-masing berasal dari SD Inpres Lobu Gio, SD Inpres Moutong Tengah, SDN 1 Moutong, dan SD Inpres 1 Gio. Dari jumlah tersebut nantinya diharapkan bisa lolos di tahap 2 sehingga bisa mengikuti Pendidikan Guru Penggerak dan menjadi Calon Guru Guru Penggerak yang akan mengikuti pendidikan selama 6 bulan. Empat orang guru yang dinyatakan lolos selesksi tahap 1 tersebut ada 2 orang PNS dan 2 orang NON PNS. 


Kelulusan ini tentunya tidak terlepas dari dukungan berbagai pihak setelah sebelumnya mengikuti solsialisai yang dilakukan oleh Guru Penggerak yang telah dinyatakan lulus pada angkatan 1 yang berjumlah 3 orang dari Kecamatan Moutong dari total 42 orang Guru Penggerak Angkatan 1 Kabupaten Parigi Moutong.

0 komentar: